Kamis, 11 Oktober 2012

MADRASAH BUKAN LEMBAGA KELAS DUA

(Jakarta 17/9). Madrasah kini sudah berada di garis terdepan diantara lembaga pendidikan, hal itu dibuktikan dengan banyaknya siswa yang berprestasi pada Olimpiade Sains Nasional (OSN) maupun internasional. Karena itu, madrasah kini tak lagi sebagai lembaga pendidikan kelas dua di tanah air. Itu disampaikan Dirjen Pendidikan Agama Islam Kemenag RI Nur Syam saat menerima para siswa MAN (Madrasah Aliyah Negeri ) Insan Cendekia Serpong dan MAN Insan Cendekia Gorontalo di kantor Kemenag Jakarta Jum’at 13 September 2012. Hadir pada acara itu Direktur Pendidikan Madrasah Dedi Djubaedi, MAN Insan Cendekia Serpong Suwardi serta para guru dari kedua sekolah itu. Nur Syam mengatakan dirinya bangga karena banyak anak-anak punya talenta dan hal itu merupakan harapan untuk menjadi pemimpin ke dapan. Sekarang sudah meraih juara dan kedepan predikat juara yang diraih akan lebih baik lagi, ini soal waktu saja, tegas beliau (Pos Kota edisi 14 September 2012).

Sumber : http://pendis.kemenag.go.id/kerangka/madr.htm

Selasa, 02 Oktober 2012

PENDIDIKAN MADRASAH SEMAKIN DIBUTUHKAN

CIREBON, (PRLM),- Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) dilingkungan sekolah Madrasah sejak tahun 2008 hingga 2012 grafiknya terus meningkat. Peningkatkan grafik ini sekaligus menjadi bukti jika warga semakin membutuhkan keberadaan sekolah Madrasah. Apalagi mutu dan kualitas pendidikan di madrasah semakin kompetetif.
“Alhamdulillah setiap tahun grafik PPDB terus meningkat yang disertai peningkatan kualitas pula. Ini bukti jika sekolah Madrasah semakin dibutuhkan dan siap bersaing dengan sekolah umum lainnya,” ujar Kasi Mapenda, Kementrian Agama Kota Cirebon, Drs H Lukmanul Hakim MSi, Jum’at (7/9), usai memberikan sambutan dalam acara Sosialisasi Edication Management Information System(EMIS), di lantai II, ruang auditorium, Kementrian Agama Kota Cirebon.
Menurut Lukmanul Hakim, PPDB di Madrasah Ibtidaiyah Darul Hikam dan Darul Hikmah setiap tahunnya diakui terus meningkat. Begitu juga peningkatan PPDB di Madrasah lainnya, seperti MTs dan Aliyah. Bahkan para lulusan Madrasah sudah banyak yang terserap di jenjang pendidikan yang lebih tinggi. “Soal guru pun, kualifikasi pendidikan sudah terpenuhi,” ucapnya.

Keutamaan Ego Dan Menjadi Egois

Keutamaan Ego Dan Menjadi Egois